Kiri: Pendiri Atari Nolan Bushnell (Foto: Digital Spy)
CALIFORNIA -
Game mobile terus tumbuh seiring
smartphone dana tablet yang juga kian mewabah saat ini. Pendiri Atari, Nolan Bushnell, memprediksi bahwa ledakam
game mobile akan berakhir ketika teknologi baru tiba di pasar.
Pelopor komputasi itu yakin bahwa penemuan seperti
Google Glass bisa "melenyapkan"
game seperti Angry Birds, ketika telah menjadi produk komersial. "Bisnis
game meciptakan kembali dirinya setiap lima tahun. Lima tahun terakhir ini telah menjadi "hari-nya"
game mobile
dan game mini, seperti Rovio dengan Angry Birds dan Zynga dengan
FarmVille. Dan nanti itu akan berakhir," kata Bushnell seperti dikutip
dari
Digital Spy, Minggu (31/3/2013).
Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa akan lebih menarik membuat aplikasi
untuk Google Glass dibandingkan untuk iOS dan Android. "Saya lebih suka
menjadi salah satu bagian dari 100 aplikasi untuk Google Glass
dibandingkan salah satu dari 300 ribu (aplikasi) untuk iOS dan Android,"
tuturnya.
Bushnell yang ikut mendirikan Atari bersama Ted Dabnet pada 1972, saat ini ia menggarap berbagai proyek
software pendidikan lewat perannya sebagai Chairman dan CEO Brainrush.
Atari merupakan pelopor dalam
game arcade, konsol video
game
pribadi, dan komputer pribadi. Dua produk perusahaan itu yakni Pong dan
Atari 2600, membantu menentukan industri hiburan komputer dari 1970-an
sampai pertengahan 1980-an.